Jumat, 07 Desember 2012

Cara Membuat Kerajinan dari Koran Bekas



Assalamualaikum wr.wb  (yang gak jawab pelit) :P
Kali ini aku mau bagi-bagi resep nih, eh bukan resep deh tepatnya sebuah tips.
Kalau kita sering melihat banyak Koran-koran bekas berserakan di dalam rumah, kenapa gak kita manfaatin aja?? Itung-itung bisa mengurangi sampah yang sudah banyak membanjiri Negara kita hehe.
Aku punya ide ! ini berawal dari tugas sekolahku, yang harus membuat kerajinan dari bahan bekas. Otakku mulai berfikir, bikin apa ya yang mudah serta indah?? Aha, aku punya ide setelah melihat banyak Koran yang berserakan. Aku mulai berfikir untuk menghasilkan sesuatu dari Koran itu, ya, aku membuatnya sebuah vigora. Berikut adalah langkah-langkahnya :
Alat dan bahan :
·         Koran
·         Lem
·         Kertas karton
·         Kardus
·         Pewarna
·         Gunting
·         Mika bening
Cara membuat :
Pertama, Koran bekas yang telah kita siapkan dipotong-potong lebarnya sekitar 8cm dan panjang menurut selera, lalu kita plintir-plintir sampai kaku dan lurus, ulangi untuk semua, lalu ambil 3 dari plintiran tadi, lalu di klabang. Setelah itu warnai dengan kuas, dan biarkan kering.
Untuk vigoranya, buat bentuk vigora dari kertas karton dengan ukuran foto yang ada, dan lekatkan mika bening pada belakang karton sebagai kaca. Untuk penutup kita gunakan kardus supaya sedikit lebih tebal.
Untuk hiasan, Koran yang sudah kering tadi kita tempelkan pada sisi depan kertas karton, hingga kertas karton tertutup keseluruhan oleh Koran. Setelah jadi kita bisa menambahkan sedikit hiasan dengan pita kalau perlu.
Nah… jadi deh vigora dari Koran, lumayan kalau untuk foto-foto kita dikamar. Kita juga bisa membentuknya selucu mungkin.

3 komentar: